Latest News

Ketergantungan Terhadap Ponsel Menyebabkan Kelainan Psikologis Nomophibia

Ketergantungan Terhadap Ponsel Menyebabkan Kelainan Psikologis Nomophibia - Hal ini sudah menjadi hal yang sangat sulit untuk dihilangkan bagi kebanyakan orang. Ketergantungan seseorang dengan ponsel mereka sudah mulai memasuki ke tahap yang mengkhawatirkan. Bisa kita lihat bahwa tidak sedikit orang yang selalu saja cemas pada saat menyadari bahwa dia lupa untuk membawa ponselnya kemanapun mereka pergi. Bahkan, ada pula yang enggan sekali untuk meninggalkan ponselnya dan bahkan membawanya ke mana pun ia pergi, bahkan yang cukup parah adalah ke kamar kecil sekali pun juga dibawa terus ! Ada pula ketakutan serta kepanikan yang terjadi ketika seseorang sedang mencari ponselnya yang entah itu terselip di mana juga tidak tahu, dapat menimbulkan rasa paranoia yang cukup berlebihan bagi seseorang yang bersangkutan. Gejala tersebut bisa menjadi tanda-tanda umum yang sering dialami oleh masyarakat yang sedang mengalami hidup di era teknologi yaa seperti sekarang ini. Jadi bisa di simpulkan mungkin saja, sebagian besar dari masyarakat di dunia ini telah mengalami kelainan psikologis nomophobia (no mobile phone phobia).

Ada sebuah studi yang telah dilakukan oleh perusahaan pengesahan keamanan,yaitu SecurEnvoy, telah menyatakan bahwa kelainan psikologis nomophobia kini telah menjadi suatu penyakit yang umum diderita di zaman sekarang ini. Ada sebanyak 66 persen dari objek penelitian yang terbukti positif mengidap penyakit tersebut. Menariknya adalah, terbukti bahwa para wanita mempunyai ketakutan kehilangan gadget atau ponsel mereka ketimbang kehilangan pria.



Pada tahun lalu, ada sebuah penelitian yang juga tercantum di Personal and Ubiquitous Computing telah menemukan bahwa para responden yang mengecek ponsel mereka rata-rata 34 kali dalam sehari. Dan Lookout Mobile Security juga telah melakukan sebuah penelitian yang juga menemukan bahwa ada sekitar 50 persen responden telah mengaku bahwa mereka merasa gelisah apabila ponsel mereka tidak berada di dekat mereka. Pada saat mereka ditanya tentang barang apa yang akan diselamatan apabila saat terjadi kebakaran disuatu tempat mereka berada, lalu jawaban mereka  adalah menjadikan ponsel mereka sebagai prioritas utama untuk diselamatkan, lalu menyusul kemudian dompet dan juga passport.

Seorang Psikolog dan Profesor dari Universitas Negara Bagian California, bernama Ramani Durvasula telah menyatakan bahwa suatu ketakutan seseorang akan kehilangan sebuah informasi yang penting adalah tanda awal mula terbentuknya kelainan psikologis nomophobia. Akan tetapi, hal itu menjadi suatu masalah kelainan psikologis atau patologis apabila ketakutan tersebut bisa berubah menjadi gangguan yang akan membuat para penderita mengalami rasa kecemasan yang tidak beralasan atau bahkan tidak jelas.

Ramani juga menjelaskan bahwa sebenarnya ada beberapa cara untuk bisa mengatasi kelainan psikologis nomophobia. Pada dasarnya, bagaimana cara penanganannya yaitu sama dengan cara penanganan terhadap penderita kelainan obsesif kompulsif dan juga serangan kecemasan: yaitu meninggalkan ponsel serta tidak mengecek email maupun SMS, lalu mencoba belajar untuk lebih menoleransi suatu rasa kecemasan yang muncul dalam diri penderita. Nantinya, rasa kecemasan tersebut akan meningkat menjadi lebih stres yang mau tidak mau mengharuskan penderita tersebut  menekan rasa ketakutan tersebut dan mau belajar untuk lebih tidak bergantung kepada ponselnya lagi sehingga bisa mengurangi kelainan psikologis nomophibia yang dideritanya.

Dan dari segi teknologi sendiri, ada pula pilihan mudah yang bisa membantu para penderitanya tidak merasakan suatu rasa kecemasan. Ada sebuah aplikasi yang bernama Cerberu, itu dapat membantu semua pemilik ponsel untuk melacak keberadaan ponselnya sendiri melalui sebuah situs sedehrana, dengan cara memasukkan login, dan selanjutnya ponsel pun dapat diketahui dimana lokasinya dengan sangat mudah.

Nah Sekarang semua itu kembali kepada Anda sendiri masing-masing pribadi : apakah anda ingin terus saja mengidap kelainan psikologis nomophobia dan anda merasakan kecemasan yang sama saja sepanjang waktu anda, atau anda mulai berusaha keras untuk mengubah pola ketergantungan anda tersebut demi kebaikan anda sendiri ke depannya ?




Baca Juga : Bagaimana Cara Mengatasi Remaja yang Selalu Minta Gadget Baru

0 Response to "Ketergantungan Terhadap Ponsel Menyebabkan Kelainan Psikologis Nomophibia"